Kecelakaan di Tol Cipali, Minibus Tabrak Bokong Kendaraan Lain dan Terbakar

wisnu
wisnu
Diperbarui 11 Juni 2022 17:20 WIB
Cirebon, MI – Kecelakaan di tol Cipali KM 178+800 masuk wilayah Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Sabtu (11/6) mengakibatkan satu minibus terbakar. Kendaraan yang terlibat kecelakaan di tol Cipali itu yakni minibus melaju dari arah Cirebon menuju ke Jakarta. Pada saat sampai di lokasi kejadian, diduga menabrak kendaraan yang ada di depannya. "Kemudian mengalami korsleting kelistrikan sehingga mengakibatkan terjadinya kebakaran," tutur General Manager Operasi Astra Tol Cipali Suyitn melalui keterangan tertulis yang diterima di Cirebon, Sabtu (11/6). Akibatnya, kecelakaan di tol Cipali tersebut lanjut Suyitno, tiga orang meninggal dunia, dan sudah dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arjawinangun, Kabupaten Cirebon. Selain mengakibatkan tiga orang meninggal dunia, dalam kecelakaan tersebut, terdapat tiga orang mengalami luka ringan, dan luka berat. "Korban mengalami luka ringan dan luka berat telah dievakuasi ke RS Mitra Plumbon, Kabupaten Cirebon," kata dia. Sementara Kanit PJR Tol Cipali Iptu Dasep Rahwan mengatakan kecelakaan tersebut sudah ditangani oleh Satlantas Polres Majalengka. "Untuk hasil olah TKP lengkap di tangani Unit Laka Polres Majalengka," katanya.