Pembalap Ducati Akui Jorge Martin Memang Sulit Disalip

Rendy Bimantara
Rendy Bimantara
Diperbarui 19 November 2023 14:33 WIB
Pembalap Gresini Ducati, Fabio Di Giannantonio (Foto: MotoGP Official)
Pembalap Gresini Ducati, Fabio Di Giannantonio (Foto: MotoGP Official)

Jakarta, MI - Pembalap Gresini Racing, Fabio Di Giannantonio mengakui bahwa menyalip Jorge Martin di sesi sprint MotoGP Qatar 2023 sangat sulit. Menurutnya teknik start yang ia lakukan belum cukup baik.

Fabio di Giannantonio berhasil menyelesaikan sesi sprint dengan hasil yang cukup baik.Pembalap Gresini ini sukses finish di posisi kedua di belakang Jorge Martin.

Di Giannantonio mengakui bahwa startnya memang sangat buruk, tapi dia berhasil melakukan pekerjaanya dengan baik.

"Sejujurnya, start saya sangat buruk," ungkapnya seperti dilansir MotoGp Official (19/11).

"Saya benar-benar melakukan kesalahan dan kemudian saya mengalami masalah dengan perangkat depan yang tidak berfungsi selama setengah lap. "

"Selain itu, suhu ban depan sangat tinggi sejak lap kedua. Sulit untuk menyelamatkan ban dan mendorong, tetapi saya melakukan pekerjaan dengan baik," terangnya.

Ia pun mengakui menikmati persaigan dengan para pembalap lain selama sesi sprint.(Ran)