Nasdem Sebut Anies dan AHY Belum Deal untuk Pilpres 2024

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 7 Oktober 2022 16:01 WIB
Jakarta, MI - Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya menilai pertemuan Anies Baswedan dan Ketum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) belum menemukan kata sepakat sebagai pasangan dalam Pilpres 2024 mendatang. "Ya seperti yang ditandaskan sedari awal, kami menyerahkan soal wapres ini kepada Pak Anies selaku capres. Kita lihat saja seperti apa nanti dialektikanya," ucapnya kepada wartawan, Jum'at, (7/10). Willy menambahkan bahwa Anies butuh waktu untuk mempertimbangkan segala sesuatunya. Ia juga menerangkan penentuan cawapres tidak bisa hanya sekadar bertemu satu-dua orang saja. "Saya kira wajar kalau disebut belum ada deal antara Mas Anies dengan calon wapresnya, dengan siapapun itu, termasuk Mas AHY. Kan deklarasinya juga baru kemarin," katanya. Pada sisi koalisi, Willy menjelaskan hal ini juga masih berproses. Sehingga, menurut Willy, wajar jika sejauh ini Anies belum bisa menentukan cawapres. "Nanti kalau sudah memadai, tentu Mas Anies akan mulai serius menjaring dan mempertimbangkan siapa yang kira-kira yang pas untuk mendampinginya di Pilpres 2024 mendatang," tutupnya. [Adi]