Yandri Sebut Bakal Ada eks Ketum Parpol Gabung PAN, Moeldoko atau Wiranto?

Syamsul
Syamsul
Diperbarui 15 Februari 2023 17:52 WIB
Jakarta, MI- Partai Amanat Nasional (PAN) mengabarkan bahwa bakal ada salah satu mantan ketua umum partai politik (parpol) yang akan bergabung. Kabar ini bermula ketika Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi mengumumkan akan ada sosok mantan Jenderal yang akan bergabung dengan partainya. "Sebentar lagi ada kejutan. Ada mantan ketum parpol yang akan bergabung dengan PAN," ujar Viva Yoga di kawasan Pondok Bambu, Jaktim, Senin (13/2). Tak jauh berbeda dengan Viva, Politikus PAN lainnya, Yandri Susanto pun memberikan kisi-kisi serupa perihal sosok yang akan bergabung dengan partainya. Yandri bahkan memberikan kode sosok yang bakal bergabung saat ini aktif di pemerintahan. "Yang mantan ketum ini Insyaallah betul, apa ya. Sekarang beliau di pemerintahan, purnawirawan," ujar Yandri di kompleks parlemen, Rabu (15/2/2023). Yandri mengungkapkan, sosok tersebut akan diumumkan dalam Rakornas PAN di Semarang pada 26 Februari 2023. Dia juga mengatakan Rakornas tersebut kemungkinan dibuka Presiden Joko Widodo. "Akan diperkenalkan secara langsung oleh Bang Zulhas (Ketum PAN Zulkifli Hasan) dalam acara rakornas. Ada artis, ada purnawirawan, banyak. Insya Allah akan dibuka Pak Jokowi," terangnya.    

Topik:

PAN