Soal Kandidat Cagub DKI, Hasto: Dibahas Setelah Pileg

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 4 Maret 2023 19:56 WIB
Jakarta, MI - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto, mengatakan bahwa proses kaderisasi calon pemimpin terus dilakukan, termasuk untuk kandidasi calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta. "Seluruh kader PDI Perjuangan sesuai fungsi kaderisasi yang dilakukan partai, tentunya terus melakukan persiapan, termasuk DPD PDIP Jakarta untuk Pilgub DKI Jakarta," ujar Hasto di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (4/3/2023). Terkait figur Cagub dan Cawagub yang akan diusung PDIP pada Pilkada 2024, Hasto mengungkapkan bahwa semuanya masih dalam proses. Kata Hasto, yang terpenting adalah mematuhi seluruh tahapan yang saat ini masih berjalan. "Bagi PDIP berpolitik itu sesuai tahapan-tahapan. Mengatur endurance energi sesuai tahapan itu. Dan puncaknya pada 14 Februari Pemilu legislatif dan Pilpres, baru setelah itu baru Pilkada serentak," terangnya. Hasto mengatakan, nama-nama yang diusulkan oleh pada kader nantinya akan dibahas di internal partai, tepatnya usai pemilihan presiden (Pilpres). "Siapa saja nama-nama yang diusulkan dari kader partai sebagai Cagub dan Cawagub di DKI Jakarta tentu saja akan dibahas setelah Pemilu legislatif dan Pilpres," tandasnya.