Rekomendasi 38 DPW PSI Ingin Gibran Jadi Cawapres

Rizky Amin
Rizky Amin
Diperbarui 23 Agustus 2023 16:54 WIB
Jakarta, MI - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menggelar Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) yang dihelat di Tenis Indoor Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (22/8) malam. Dalam acara itu 38 DPW menyerahkan rekomendasi kepada Dewan Pembina Partai. Dalam rekomendasi yang dibacakan oleh Ketua Dewan Pembina DPP PSI Grace Natalie setidaknya ada beberapa poin rekomendasi yang diserahkan 38 DPW PSI. "DPW meminta kepada DPP PSI untuk kembali menyerap aspirasi dan keinginan rakyat terkait bakal calon presiden yang memiliki komitmen kerakyatan dan melanjutkan visi misi pembangunan Pak Jokowi," kata Grace membacakan rekomendasi 38 DPW di acara Kopdarnas, Selasa (22/8) malam. Dilanjutkan mantan pembaca berita ini, mengenai penentuan bakal calon presiden yang akan diusung PSI, 38 DPW menyarankan agar keputusan tersebut mempertimbangkan faktor calon wakil presiden yang akan mendampingi. "Jika MK mengabulkan uji materi LBH PSI perihal aturan batasan usia capres dan cawapres, lalu muncul kandidat anak muda berusia minimal 35 tahun kapasitas dan memiliki kapabilitas sebagai calon wakil presiden maka selayaknya lah DPP PSI memberikan dukungan kepada kandidat calon wakil presiden tersebut," ucap Grace yang disambut teriakan Gibran Gibran oleh ribuan kader yang hadir. Grace juga menuturkan 38 DPW meminta kriteria utama dalam memilih calon presiden dan calon wakil presiden adalah figur yang benar-benar bisa melanjutkan semua yang sudah dibangun dan dikerjakan oleh Presiden Jokowi. "Indonesia tidak boleh mundur ke belakang karena salah dalam memilih presiden tidak ada pilihan lain selain maju bersama capres dan cawapres yang berkomitmen melanjutkan program Presiden Jokowi," tegasnya. Grace kembali menuturkan, dengan berbagai pertimbangan tersebut, 38 DPW menyatakan bahwa keputusan akhir mengenai dukungan kepada calon presiden 2024 dikembalikan kepada dewan Pembina dan dewan pimpinan pusat PSI. "Kami harap DPP akan memutuskan yang terbaik untuk kepentingan rakyat dan Partai," tutup Grace usai membacakan rekomendasi. (Danang) #Rekomendasi 38 DPW PSI