Parpol Pendukung Ganjar Pranowo Berkumpul di Markas PDIP Hari Ini

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 4 September 2023 08:49 WIB
Jakarta, MI - Partai politik pendukung bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo akan berkumpul di Kantor DPP PDIP, pada hari ini, Senin (4/9). Ketua DPP PPP Achmad Baidowi mengatakan pertemuan ini untuk membahas kriteria bakal calon wakil presiden (cawapres). "Namanya politik, tidak mungkin tidak disinggung dalam rapat (terkait cawapres). Bisa saja melihat kriteria (cawapres)," kata Baidowi atau Awiek sapaan akrabnya, Minggu (3/9). Meskipun membahas kriteria cawapres, namun menurut Awiek, pertemuan tersebut belum tentu mengambil keputusan sosok yang akan mendampingi Ganjar di Pilpres 2024. Meski demikian, Awiek menilai pertemuan ini cukup penting karena membuat konkret langkah pemenangan untuk Ganjar. Menurut Awiek, empat parpol koalisi yang akan hadir dalam pertemuan hari ini yaitu PDIP, PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo. "Besok (hari ini) agendanya adalah pemantapan pemenangan Ganjar dan membahas situasi politik terkini. Hal ini semakin membuat konkret langkah pemenangan Ganjar Pranowo," ujarnya.