Ketum Parpol Pendukung Bakal Lakukan Pertemuan Reguler Putuskan Cawapres Ganjar

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 11 September 2023 14:38 WIB
Jakarta, MI - Ketua Majelis Pertimbangan PPP, Romahurmuziy, mengatakan, partai politik pendukung Ganjar Pranowo akan melakukan pertemuan regular untuk mengerucutkan kandidat calon wakil presiden (cawapres). "Disepakati ada pertemuan reguler hingga pada saat yg tepat nanti akan dibahas dan diputuskan bersama oleh para ketum tentang cawapres Mas Ganjar," kata Romahurmuziy kepada wartawan, Senin (11/9). Dia menyampaikan, pertemuan reguler ini akan dilakukan menyesuaikan dengan dinamika politik yang terjadi. Sebab, pertemuan itu sangat penting bagi partai pengusung Ganjar Pranowo. Jadi, sikap politik yang diambil harus disesuaikan dengan dinamika yang terjadi. "Tentu ini dilakukan dengan mencermati kondisi politik mutakhir," jelas Romahurmuziy. Dia mengungkapkan, pertemuan tersebut tidak hanya membahas cawapres Ganjar Pranowo. Akan tetapi, juga membahas partai yang bakal bergabung dengan koalisi PDIP. "Termasuk para ketum tetap membuka kemungkinan bergabungnya partai-partai lain yang belum memutuskan atau barangkali berubah pikiran," terang Romahurmuziy. Selain itu, dia menegaskan bahwa PPP tidak pernah membahas pembentukan poros baru dengan partai lain. Ditegaskan Romahurmuziy bahwa PPP konsisten untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres di Pilpres 2024 mendatang. "Karena, dukungan PPP kepada Mas Ganjar didasarkan atas kelanjutan koalisi Ganjar-Taj Yasin Maimoen Zubair di Jawa Tengah," tandas Romahurmuziy. (ABP)     #Ketum Parpol Pendukung Bakal Lakukan Pertemuan Reguler Putuskan Cawapres Ganjar