Prabowo Ingin Menghadap Megawati, Ada Apa Ya?

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 23 Oktober 2023 18:44 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. (Foto: Dhanis/MI)
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. (Foto: Dhanis/MI)

Jakarta, MI - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, mengaku pihaknya sudah menyampaikan maksud dan tujuannya untuk bertemu Ketum PDI-Perjuangan Megawati Soekarnoputri. 

Hal itu disampaikan Prabowo merespon status Gibran Rakabuming Raka yang merupakan kader dari PDIP, akan tetapi diusung menjadi cawapres dari Koalisi Indonesia Maju (KIM). 

"Saya sudah minta waktu untuk menghadap Ibu Mega," kata Prabowo usai Rapimnas Partai Gerindra, di salah satu Hotel di Jakarta Selatan, Senin (23/10).

Namun, ketika ditanya oleh wartawan kapan pertemuan tersebut dilakukan, Prabowo mengaku tidak tau. Sebab, masih menunggu respon dari ketum PDIP. "Masih menunggu, enggak tau (kapan)," ucap Prabowo.

Sebelumnya, pada Minggu (22/10), Prabowo resmi mendeklarasikan Gibran Rakabuming Raka usai melakukan pertemuan dengan para petinggi partai yang tergabung dengan KIM di kediamannya.

"Kita telah berembuk secara final secara konsensus seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai capres Koalisi Indonesia Maju untuk 2024-2029 dan Saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres dari Koalisi Indonesia Maju," kata Prabowo (DI)