Gerindra Sambut Baik Dukungan Walikota Medan untuk Prabowo-Gibran

Dhanis Iswara
Dhanis Iswara
Diperbarui 6 November 2023 15:33 WIB
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad (Foto: Dhanis/MI)
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad (Foto: Dhanis/MI)

Jakarta, MI - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, menyambut baik dukungan dari Wali Kota Medan Bobby Nasution yang diberikan kepada bakal pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka untuk Pilpres 2024.

"Memang dukungan-dukungan itu kami akan sambut dengan baik dari manapun itu yang sifatnya mempunyai visi yang sama dengan Prabowo-Gibran untuk Indonesia yang lebih maju," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (6/11).

Dasco menyebut akan mendalami soal kabar dukungan Bobby kepada Prabowo-Gibran dengan pihaknya. Sejauh ini menurutnya, belum ada pemberitahuan apapun terhadap Partai Gerindra.

"Nanti kita akan coba lebih dalami karena itu juga tidak ada pemberitahuan lebih resmi kepada pihak kami Gerindra. Ya nanti ada yang tugasnya coba mendalami apakah kemudian bagaimana ceritanya itu," ujar Dasco.

Sebab, kata Dasco, pihaknya mendengar dan melihat kabar dukungan tersebut melalui media massa. Sehingga dia akan mengkonfirmasi lagi kepada yang bersangkutan. 

"Saya juga sama-sama memantau dari media bahwa kemudian Pak Bobby itu mendukung atau melakukan deklarasi mendukung pasangan Pak Prabowo-Gibran," ucapnya. 

Sebelumnya diketahui, Bobby Nasution mengikuti relawan Rumah Kolaborasi Bobby Nasution (RKBN) untuk mendukung bakal capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024, Minggu (5/11).

"Ya saya ikut relawan saya, saya ikut relawan saya. Iya (mendukung Prabowo-Gibran)," ujar Bobby. (DI)