Legislator Minta Bea Cukai Lakukan Investigasi Soal Barang Bawaan Kaesang-Erina dari AS

Dhanis Iswara
Dhanis Iswara
Diperbarui 28 Agustus 2024 13:10 WIB
Anggota Komisi XI DPR  RI, Didi Irawadi (Foto: Ist)
Anggota Komisi XI DPR RI, Didi Irawadi (Foto: Ist)

Jakarta, MI - Anggota Komisi XI DPR RI Didi Irawadi, menyoroti soal penggunaan jet pribadi oleh anak bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep dan istrinya, Erina Gudono yang belakangan disorot negatif oleh publik.

Pasalnya, barang bawaan milik Kaesang dan Erina yang berasal dari dari luar negeri justru langsung dibawa masuk ke mobil tanpa adanya pemeriksaan dari pihak Bea Cukai.

Sebab itu, Didi meminta kepada pihak Bea Cukai mestinya dapat berlaku adil dan tak membedakan siapapun meskipun ia adalah anak seorang presiden. 

"Pihak Bea dan Cukai harus memperlakukan adil setiap warga negara, jangan karena dia anak Presiden diperlakukan khusus tanpa ada pemeriksaan bea cukai," kata Didi kepada wartawan di Jakarta, Rabu (28/8/2024).

Kata Didi, meskipun pihak Bea Cukai sudah mengklarifikasi, namun belum ada kejelasan soal peristiwa dalam video Kaesang-Erina yang viral tersebut. 

"Kami minta Bea dan Cukai segera memberikan penjelasan jika sudah melakukan pengusutan terhadap hal tersebut. Jangan sampai ada fitnah, oleh karenanya ditunggu hasil final pengecekan Bea Cukai," kata Didi.

Politikus Partai Demokrat itu juga menekankan kepada Bea Cukai untuk memberikan penjelasan secara transparan kepada publik.

Karena menurutnya, masalah sudah menjadi perhatian publik. Sehingga sedikit saja kekeliruan, hal tersebut akan menimbulkan kegaduhan. 

“Apalagi isu Bea Cukai ini kan belakangan sangat sensitif. Jangan sampai barang rakyat dipersulit, baju dan barang PMI diadul-adul serta tidak diizinkan dibawa pulang, tapi barang belanjaan anak petinggi bebas melenggang masuk,” sesalnya.

Untuk itu, Didi meminta kepada Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) agar melakukan investigasi dengan seksama dan tidak segan-segan menindak tegas jika ditemukan pelanggaran.

“Kami mendukung penuh DJBC dalam menjalankan tugasnya dan berharap investigasi ini dilakukan secara objektif dan profesional," tegasnya.

Topik:

DPR Kaesang Kaesang Pangarep Anak Jokowi