Aksi KDRT di Konawe Utara Dikecam Menteri PPPA

wisnu
wisnu
Diperbarui 30 Maret 2022 05:12 WIB
Jakarta, MI - Perbuatan keji seorang pria berinisial SD yang melakukan kekerasan dalam rumah tangga di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara mendapatkan kecaman dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Bintang Puspayoga. Menteri Bintang Puspayoga pun mendorong aparat penegak hukum menerapkan sanksi hukum yang setimpal dengan perbuatan pelaku yang kini masih buron itu. "Kami sangat mendukung proses hukum pada pelaku KDRT yang saat ini masih dalam pengejaran polisi setempat agar mendapatkan sanksi atas perbuatan KDRT," katanya dalam keterangan yang dikutip, Selasa (29/3). Selama ini, lanjut dia, pihaknya terus berjuang untuk menekan budaya kekerasan di semua lingkup masyarakat hingga terkecil yaitu keluarga. "Pada kasus ini, kami juga mengapresiasi peran para warga yang cepat membantu korban ke rumah sakit dan melaporkan ke pihak berwajib," kata Bintang. Sebelumnya, seorang suami inisial SD menyayat wajah istrinya inisial L dengan menggunakan silet saat sang istri sedang tidur di rumah keluarganya di Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, Ahad (27/3) dini hari. Tidak hanya wajah, pelaku juga menyayat sejumlah bagian tubuh korban hingga terluka parah. Setelah berusaha melawan, korban akhirnya berhasil kabur dan meminta pertolongan warga sekitar. Sementara pelaku melarikan diri. Saat ini, kasus tersebut ditangani Polres Konawe Utara.