Ikut Aksi Demonstrasi, Sejumlah Mahasiswa Mulai Berdatangan ke Kawasan Gedung DPR/MPR RI

Syamsul
Syamsul
Diperbarui 11 April 2022 15:15 WIB
Jakarta, MI - Sejumlah mahasiswa mulai berdatangan ke kawasan Gedung DPR/MPR RI untuk mengikuti aksi demonstrasi bersama Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI). Berdasarkan Pantauan MI, di depan gedung TVRI para mahasiswa memakai almamater yang berbeda-beda. Mereka datang dengan menggunakan angkot. Para mahasiswa membawa spanduk bertuliskan penuh nada sindiran kepada para anggota parlemen, untuk digunakan dalam aksi unjuk rasa. "Pejabat Haha-Hihi, Rakyat Menderita," isi spanduk tersebut. Berdasarkan pengakuan seorang mahasiswa bahwa yang lainnya tidak langsung menuju ke depan DPR/MPR, dikarenakan masih menunggu kedatangan massa aksi yang lainnya. "Kumpul dulu satu titik. Jadi bareng ke depannya sama yang lain nanti. Kita gabung BEM SI," katanya, Senin (11/4). Kini Para Mahasiswa itu bergerak menuju gerbang utama gedung DPR. (La Aswan)