PAN Bakal Terima Kunjungan Gerindra Senin Pekan Depan

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 3 Juni 2023 08:47 WIB
Jakarta, MI - Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto mengatakan, partainya akan menerima kunjungan dari DPP Partai Gerindra pada Senin (5/6) pekan depan. "Ya Insyaallah dalam waktu dekat Gerindra ke DPP PAN. Senin Insyaallah," kata Yandri di kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Jumat (2/6). Ia mengatakan kunjungan tersebut akan dihadiri Ketua Harian DPP Gerindra Dasco dan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani. Yandri menyebut pertemuan nanti akan membahas soal peluang koalisi antara PAN dengan Gerindra. "Nggak, nggak (Prabowo langsung). Insyaallah Bang Dasco, Bang Muzani, dan kawan-kawan. Ya termasuk menjajaki koalisi. Sama (seperti dengan PDIP)," ujarnya. Yandri menyebut usai bertemu dengan PDIP, pihaknya masih memiliki 2 opsi dukungan capres. Menurutnya, partainya masih mempertimbangkan dua nama untuk diusung, yakni Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto. "Masih dua itu, antara Ganjar dan Pak Prabowo. Akan ada pertemuan lagi, akan ada pertemuan lagi (dengan PDIP)," ujarnya.