Tanggapi Pernyataan PKB, PDIP Klaim Ahok Lebih Unggul dari Anies

Dhanis Iswara
Dhanis Iswara
Diperbarui 19 Juli 2024 5 jam yang lalu
Ketua DPP PDI Perjuangan, Said Abdullah (Foto: MI/Dhanis)
Ketua DPP PDI Perjuangan, Said Abdullah (Foto: MI/Dhanis)

Jakarta, MI - DPP PDI Perjuangan menanggapi pernyataan Waketum PKB Jazilul Fawaid yang menyebut Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) akan sulit menandingi Anies Baswedan di Pilgub Jakarta 2024 

Menurutnya sangat wajar jika ada pernyataan tersebut dilontarkan oleh kader PKB, karena PKB telah menyatakan sikap untuk mendukung Anies di Pilgub Jakarta 

"Wajar saja klaim PKB seperti itu, karena memang Anies diusung oleh PKB," ujar Ketua DPP PDIP Said Abdullah kepada wartawan, Jumat (19/7/2024).

Sebab kata Said, dirinya pun juga demikian karena Ahok merupakan kader PDIP yang sudah tentu ia akan mengatakan Ahok sulit ditandingi oleh Anies. 

Sehingga kata dia, hal seperti itu adalah hal biasa yang terjadi dalam politik, yang terpenting menurutnya adalah sikap saling menghormati. 

"Kan kalau saya ngomong soal Ahok, bagi saya (kader PDIP) Ahok juga sulit ditandingi oleh Anies," kata Said. 

"Itu biasa kan. Dan kami menghormati statement dari kawan-kawan PKB kami hormati karena memang calonnya," lanjutnya. 

Sebelumnya diketahui, Waketum PKB Jazilul Fawaid, mengatakan sulit bagi Ahok untuk menandingi Anies di Pilgub Jakarta lantaran belum mendapatkan dukungan dari partai politik lain. 

"DPW PKB DKI (Jakarta) sudah mengusulkan Pak Anies. Bahwa kemudian ada nama lain seperti Pak Ahok, mungkin sulit ya partai yang akan mengusung Pak Ahok," kata Jazilul di gedung MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Rabu (17/7).